KABARMADURA.ID | Bayu Gatra Sanggiawan memang turun sebagai pemain pengganti saat Madura United mengalahkan Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat (Jabar), Sabtu 11 Februari lalu. Namun, dia memiliki andil besar dalam pertandingan tersebut. Sebab, dia menyumbangkan satu assist untuk gol Luiz Marcelo Morais dos Reis alias Lulinha pada menit ke-88.
Assist tersebut membuat Bayu Gatra kian kokoh sebagai raja assist Madura United di Liga 1. Dia telah mencatatkan total 20 umpan kunci berbuah gol. Kepindahannya ke PSM Makassar pada musim 2019-2020, tidak membuat capaian tersebut didahului pemain lain.
Selain itu, torehan pada laga pekan ke-24 Liga 1 2022-2023 tersebut, tercatat sebagai assist pertama Bayu Gatra musim ini. Ini serasa sinyal winger keturunan Pamekasan itu, akan lebih garang dan memberikan kontribusi besar pada sisa pertandingan selanjutnya.
“Saya sangat bersyukur sekali bisa kembali memberikan assist di kompetisi untuk Madura United. Ini akan menjadi motivasi bagus ke depan untuk terus lebih baik,” ucap pemilik nomor punggung 7 itu.
Di samping soal assist Bayu Gatra, Lulinha juga kian kokoh sebagai top skor sementara Madura United musim ini. Dia telah membukukan 10 gol dan satu assist atau sudah berkontribusi terciptanya 10 gol.
Sumbangsih tersebut menunjukkan, Lulinha langsung bisa beradaptasi dengan cepat. Padahal, ini musim debutan di kompetisi Indonesia. (Fakta-Fakta Lain Baca Grafik)
Pewarta: Syahid Mujtahidy
Redaktur: Moh. Hasanuddin
Fakta-Fakta Kemenangan Madura United pada Pekan ke-24
- Kembali ke tren kemenangan;
- Mengakhiri tren selalu dibobol pada putaran kedua;
- Assist pertama Bayu Gatra musim dan Lulinha musim ini;
- Lulinha kokoh sebagai top skor Madura United
- Sukses mengulang kemenangan atas Persikabo 1973 pada putaran pertama