KABARMADURA.ID | SAMPANG -Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (DPMPTSP Naker) Sampang berkomitmen meningkatkan daya saing di dunia usaha dan terus menekan angka pengangguran melalui berbagai paket program pelatihan. Sehingga tidak pelak, sepanjang tahun anggaran berjalan 2022 menggelar berbagai paket pelatihan.
Kepala DPMPTSP Naker Sampang Majid Syamroni melalui Kasi Pelatihan dan Produktivitas Tenaga Kerja Lutfi menuturkan, terdapat sejumlah paket pelatihan yang akan dan sudah digelar tahun ini dan dipusatkan di Balai Latihan Kerja (BLK) Jalan Syamsul Arifin Sampang.
Program pelatihan meliputi, servis, desain komputer, pembuatan kue, menjahit dan las. Sejumlah kegiatan itu pembukaannya sudah terlaksana pada tanggal 5 September lalu. Untuk pelatihan menjahit berlangsung selama 30 hari dan berakhir pada 10 oktober mendatang. Sedangkan untuk pelatihan las, servis dan desain komputer selama 25 hari dan berakhir pada 3 Oktober mendatang.
Kemudian pelatihan pembuatan roti dan kue berlangsung selama 15 hari dan penutupannya pada 20 September kemarin. Selain itu, pelatihan membatik yang pembukaannya pada tanggal 6 September dan berakhir pada tanggal 4 Oktober nanti. “Yang jelas, program pelatihan ini untuk peningkatan kompetensi, daya saing di dunia usaha dan kerja serta diharapkan dapat mengurangi angka pengangguran,” tuturnya kepada Kabar Madura, Selasa (27/9/2022).
Pihaknya menekankan, para peserta pelatihan untuk bersungguh-sungguh dan semangat dalam mengikuti program pelatihan yang didampingi oleh instruktur. Sehingga bisa optimal dalam menyerap ilmu. Terlebih, ilmu dan pengetahuan dari pelatihan bisa bermanfaat, minimal bagi dirinya dalam mengembangkan keterampilan dan bisa membuka lapangan kerja atau sebagai referensi penunjang untuk melamar kerja.
“Bagi para peserta pelatihan sudah disediakan asrama di BLK dan kebutuhan makan minum oleh panitia pelatihan. Mudah-mudahan para peserta fokus dan berkonsentrasi dalam mengikuti pelatihan dan semoga ilmu dan pengetahuan yang diperolehnya bermanfaat,” harpnya. (*)
Reporter: M. Subhan
Redaktur: Totok Iswanto