KABARMADURA.ID | Pemain asing baru Madura United Jacob Mahler telah gabung latihan sejak Sabtu kemarin (27/5/2023), di Madura United Training Ground (MUTG) Pamekasan.
Pada latihan perdananya bersama skuad Laskar Sape Kerrab, Pelatih Madura United Mauricio Souza langsung memberikan pujian. Dia menilai Jacob merupakan pemain yang berpengalaman, walaupun masih berusia 23 tahun.
Diketahui, pemain berdarah Denmark itu telah membela Tim Nasional (Timnas) Singapura sejak kelompok umur 16 tahun. Bahkan, dia selalu ditunjuk sebagai kapten tim.
Dalam pengamatan Mauricio, pemain Timnas Singapura itu juga memiliki teknik yang bagus dalam mengolah si kulit bundar. Dengan demikian, pelatih berkebangsaan Brasil itu meyakini bek muda tersebut akan memberikan pengaruh besar terhadap permainan Madura United pada Liga 1 musim baru nanti.
“Dia pemain berpengalaman. Pemain Timnas Singapura juga. Dia punya kapasitas dan teknik yang bagus. Saya yakin dia akan menjadi pemain penting bagi kami,” tegas Mauricio, Minggu (28/5/2023).
Dengan bergabungnya Jacob, hanya tersisa dua pemain asing, yang sudah dikontrak, belum terlihat dalam sesi latihan. Mereka adalah Cleberson Martins dan Luis Marcelo Morais dos Reis alias Lulinha.
Pewarta: Syahid Mujtahidy
Redaktur: Sule Sulaiman