Lawan Bali United, Madura United Bawa 2 Pemain Anyar

News123 views
Banner Iklan

KABARMADURA.ID | Rombongan Madura United telah bertolak ke Sleman, Selasa (14/3/2023). Keberangkatan mereka dalam rangka menantang Bali United FC. Pertandingan kedua kesebelasan itu akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (16/3/2023).

Dalam lawatan pekan ke-31 Liga 1 2022-2023 ini, pelatih pengganti khusus Madura United Rakhmad Basuki membawa 22 pemain dari 35 pemain yang dimilikinya. Namun, nama Fachruddin W. Aryanto tetap belum terlihat di daftar punggawa tersebut.

Kata pelatih yang familiar disapa RB itu, hasil laporan tim medis Madura United menyatakan bahwa kondisi Fachruddin belum tepat untuk dimainkan. Dia tidak mau mengambil resiko untuk memaksakan kapten Madura United itu.

Tapi, pelatih asal Pamekasan ini, membawa pendatang baru yang namanya luput dari perhatian pada putaran kedua ini. Dia adalah Salim Akbar Tuharea, pemain yang berposisi sebagai winger.

Salim merupakan pemain yang lolos trial Madura United pada bursa transfer paruh musim ini. Dia mampu memikat Pelatih Madura United Fabio Lefundes waktu itu bersama dua rekannya Irwanto Bajo dan Vieri Donny Ariyanto.

Baca Juga:  Pelatih Madura United Sebut Pemainnya Sudah Pahami Karakter Main yang Diinginkan

“Ini bagian dari rencana kami dan disesuaikan dengan kebutuhan skuad melawan Bali United FC,” terang RB.

Selain Salim, terdapat nama pemain muda lainnya Taufiq Hidayat. Mantan penyerang Persija Jakarta itu sudah sering diturunkan di beberapa pertandingan putaran kedua ini.

Pewarta: Syahid Mujtahidy

Redaktur: Moh. Hasanuddin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *