Lawan Dewa United, Madura United Siap Kembali ke Jalur Kemenangan

KABARMADURA.ID | Madura United tidak memiliki pilihan lain kecuali memenangkan pertandingan terdekatnya. Karena, tim yang berdiri 10 Januari 2026 ini telah terpuruk pada tiga pertandingan terakhirnya.

Tren negatif tersebut berdampak terhadap merosotnya posisi di klasemen sementara Liga 1 2022-2023. Biasanya, Madura United berada di posisi runner-up, tapi kini harus puasa berada di posisi kelima dengan koleksi 36 poin.

Lawan yang menanti di depan mata ialah Dewa United. Kedua kesebelasan itu akan berhadapan di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Kamis (2/2/2023) sore.

Ketika Madura United tidak kuasa mengamankan tiga poin, posisinya terancam akan turun satu tingkat. Sebab, Bali United FC hanya memiliki gap satu poin. Namun dengan catatan, tim berjuluk Serdadu Tridatu itu mengalahkan Barito Putera pada Minggu 5 Februari mendatang.

Baca Juga:  Buruan! Panpel Hanya Cetak 7.000 Tiket Pertandingan Madura United Vs Persib Bandung

“Kami akan berusaha mendapatkan hasil positif melawan Dewa United,” janji Pelatih Madura United Fabio Lefundes guna membawa timnya bangkit dari situasi kurang baik ini.

Namun misi bangkit itu bukan hal mudah dilalui. Dewa United sedang berada di tren positif. Dari empat laga terakhirnya, tim asuhan Jan Olde Riekerink itu belum terkalahkan. Mereka bisa meraih masing-masing dua kali menang dan seri atau mengemas 8 poin.

Berbeda dengan Madura United yang hanya bisa mengamankan tiga poin pada empat laga terakhirnya. Poin tersebut diraih pada pekan ke-18 saat menundukkan Barito Putera 1-2.

Baca Juga:  Madura United Masih Terbuka untuk Bongkar Pasang Skuad

Pertandingan Selama Putaran Kedua

Sabtu, 28 Januari 2023

Bhayangkara FC 1-1 Dewa United

Minggu, 22 Januari 2023

Dewa United 3-2 Persita Tangerang

Rabu, 18 Januari 2023

Persikabo 1973 0-2 Dewa United

Selasa, 14 Januari 2023

Dewa United 1-1 Madura United

. . .

Minggu, 29 Januari 2023

Madura United 0-2 Persebaya Surabaya

Selasa, 24 Januari 2023

Persik Kediri 2-0 Madura United

Jumat, 20 Januari 2023

Madura United 0-1 Persib Bandung

Selasa, 14 Januari 2023

Barito Putera 1-2 Madura United

Pewarta: Syahid Mujtahidy

Redaktur: Moh Hasanuddin

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *