KABARMADURA.ID | Sampang – Kepolisian Resor (Polres) Sampang kini bergerak cepat. Mereka langsung menyelidiki penembak misterius (petrus) yang menumbangkan tokoh Madura Muarah.
“Kami telah melakukan olah TKP; mengumpulkan sejumlah barang bukti. Termasuk menggali keterangan saksi sesaat setelah kejadian,” ujar Kasat Reskrim Polres Sampang Iptu Edi Eko Purnomo, Senin (25/12/2023).
Tindak kriminal yang menyasar pendukung Prabowo-Gibran berusia 49 tahun itu, tampak disikapi serius oleh Polres Sampang. Iptu Edi Eko Purnomo mengaku telah melakukan banyak hal dalam proses penyelidikan peristiwa yang terjadi pada Jumat (22/12/2023). Namun, belum dapat disampaikan semuanya ke publik.
Penyidik belum bisa mengungkapkan secara detail proses penanganan kasus penembakan tersebut. Hingga kini, belum diketahui siapa orang tak dikenal (OTK) yang menembak Muarah.
“Namun, kami pastikan bahwa Polda Jatim mem-back up penyelidikan. Kami bersama Polda Jatim terus memantau lapangan,” tegas Iptu Edi.
Muarah tidak dibawa ke RSUD dr Mohammad Zyn Sampang. Karena tergolong parah, dia harus menjalani perawatan intensif di RSU dr Soetomo, Surabaya.
Untuk diketahui, peristiwa penembakan yang terjadi di depan toko tersebut berlangsung sangat cepat. Akibatnya, warga yang melihat kejadian itu tidak mengenali pelaku. Sebab, memakai helm dan penutup wajah.
Pewarta: Subhan
Redaktur: Sule Sulaiman