KABARMADURA.ID | Sehari setelah menang melawan Persik Kediri pada pekan kedua Liga 1 2023-2024, Pelatih Madura United Mauricio Souza tetap menggelar latihan di Madura United Training Ground (MUTG), Senin (10/7/2023).
Namun, latihan itu tampaknya tidak berlaku bagi semua pemain, melainkan hanya untuk pemain yang tidak diturunkan atau yang hanya bermain sebentar pada saat Madura United menaklukkan Macan Putih 3-2, Minggu (9/7/2023).
Diketahui, pada laga pekan kedua itu hanya ada enam pemain yang dimainkan penuh 90 menit, yaitu Satria Tama Hardianto, Dodi Aleksvandjin, Fachruddin W. Aryanto, Cleberson Martins, Koko Araya, dan Ricki Ariansyah.
Kemudian, ada lima pemain yang berlaga lebih satu babak adalah Hugo Gomes dos Santos Silva, Junior Brandao, Francisco Rivera, Salim Akbar, dan Luis Marselo Morais dos Reis alias Lulinha.
Sementara lima pemain lainnya hanya turun dari bangku cadangan pada babak kedua. Mereka adalah Bayu Gatra Sanggiawan, Malik Risaldi, Alberto Goncalves, Slamet Nurcahyo, dan M. Tahir.
Dari total 33 pemain yang dimiliki, terdapat 17 pemain yang tidak diturunkan pada laga bertajuk Derby Jawa Timur itu.
“Pemain-pemain yang tidak main atau hanya main beberapa menit tetap latihan sore ini. Ini agar aktivitas berkelanjutan tetap jalan, tidak ada pemain yang jeda,” jelas Mauricio kepada Kabar Madura, Senin (10/7/2023).
Pewarta: Syahid Mujtahidy
Redaktur: Sule Sulaiman