Usai FIFA Matchday, Fachruddin Kini Tinggal Fokus Liga 1

Olahraga13 views

KABARMADURA.ID | Kapten Madura United Fachruddin W. Aryanto tidak bersama tim sejak Senin, 5 Juni 2023. Dia sibuk dalam rangkaian agenda Tim Nasional (Timnas) Indonesia untuk dua FIFA Matchday.

Namun, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong belum memberikan kepercayaan kepada Fachruddin untuk tampil pada laga persahabatan internasional itu, yakni lawan Timnas Argentina, Senin (19/6/2023), dan Timnas Palestina, Rabu (14/6/2023).

KM10082023
COVER 09 AGUSTUS 2023-1@1x_1
KM07082023
KM03082023

Kendati begitu, General Manager (GM) Madura United Umar A. Wachdin meyakini pemain belakang yang biasa disapa Cak Ndin itu tetap akan kembali dalam kondisi bagus. Lantaran saat bersama Tim Garuda, dia intens latihan.

Baca Juga:  Dirut PBMB: Madura Tidak Boleh Viral dari Sesuatu yang Jelek!

Sehingga, setelah sibuk agenda Timnas Indonesia, Umar meminta agar bek asal Klaten itu fokus ke Liga 1 2023-2024, yang telah direncanakan akan kick-off pada 1 Juli mendatang.

“Pasti bagus, karena bukan rest. Sekarang, permintaan kami, capt fokus terhadap Liga 1 dan membantu kami pada kompetisi yang direncanakan segera bergulir ini,” pintanya.

Sedangkan, Pelatih Madura United Mauricio Souza menerangkan, Fachruddin sudah ikut dalam latihan tim hampir dua pekan. Tapi, hal itu dinilai tidak cukup untuk memahami kemauannya, apalagi belum melihat dalam laga uji coba.

Baca Juga:  Pelatih Madura United Dukung Penambahan Kuota Pemain Asing

Bagusnya, juru taktik asal Brasil itu masih memiliki waktu kurang dari dua pekan untuk menyelesaikan pekerjaan rumah (PR) tersebut.

“Kalau fisik, pasti bersama Timnas Indonesia juga digenjot. Hanya bagaimana nanti memahami apa yang akan kami lakukan untuk Liga nanti bersama pemain lain,” tuturnya.

Pewarta: Syahid Mujtahidy

Redaktur: Sule Sulaiman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *